Article Detail

Patang Pulang Sebelum Padam

Pantang Pulang Sebelum Padam ?


Hai Hai Hallo teman-teman TK Sint Carolus Bengkulu 

Bagaimana kabarnya ?

Semoga semua luar biasa ☺️


Hal yang sangat berkesan dan menyenangkan untuk semua peserta didik, Rabu 28 Februari 2024 TK Sint Carolus melaksanakan Fieldtrip ke Kantor Pemadam Kebakaran. 


Kegiatan yang dilakukan yaitu semua peserta didik belajar tentang cara menyelamatkan diri dari bahaya api atau kebakaran bahkan petugas pemadam juga menjelaskan bukan hanya membantu memadamkan api tetapi juga dapat membantu membasmi lebah atau serangga, menyelamatkan dari binatang yang berbahaya misalnya seperti ular dan masih banyak lagi penyelamatan yang dilakukan oleh petugas ☺️??


Tidak lupa perlengkapan alat dan baju yang digunakan saat penyelamatan. 


Semua peserta didik diajak langsung praktik pemadaman api, simulasi pemadaman api di dampingi oleh petugas yang sudah berkompeten. 

Tidak hanya memadamkan api tetapi juga diajak naik mobil pemadam agar peserta didik mengetahui rasanya naik mobil pemadam keliling. 


Kegiatan edukasi ini dilaksanakan dikarena peserta didik sedang mempelajari tema Profesi penghasil jasa salah satunya yaitu Pemadam Kebakaran, bukan hanya materi yang didengar tetapi harapan kami semua peserta didik dapat terjun langsung mengenal alat penyelamatan, mengetahui bagaimana mengatasi apabila ada api, lebih baik lagi apabila akan ada yang bercita-cita menjadi petugas pemadam kebakaran ??☺️?


Semangat terus untuk para petugas pemadam kebakaran ☺️

Tuhan memberkati


Salam Tarakanita

1 ? 1 ?? ?????????? ???


Kunjungi juga

Kantor Wilayah Tarakanita Bengkulu

@tarakanitabengkulu


TK Sint Carolus Bengkulu

@tksintcarolusbengkulu


SD Sint Carolus Bengkulu

@sdsintcarolusbkl


SMP Sint Carolus Bengkulu

@smp_sintcarolusbengkulu


SMA Sint Carolus Bengkulu

@smacarolusbengkulu


#tarakanita

#cerdasberintegritas

#tarakanitabengkulu

#tksintcarolusbengkulu

#sdsintcarolusbengkulu

#smpsintcarolusbengkulu

#smasintcarolusbengkulu

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment