Article Detail

FIELD TRIP KE HYPERMART

Salah  satu metode pembelajaran dengan praktek  langsung (experiantial learning), sangat efektif  untuk wawasan dan  penerapan dalam kehidupan kita. Transaksi  jual beli merupakan  kegiatan yang sangat  dekat dengan kehidupan kita sehari-hari.

Siswa-siswi KB-TK Sint Carolus dalam  jadwal field trip ke pusat perbelanjaan (Hypermart), anak-anak diajak untuk mengenal lebih dekat tempat yang dikujungi, berkeliling supermarket, memilih barang yang disuka dan membeli dengan uang yang sudah disiapkan.  Barang yang mereka beli bisa berupa benda atau makanan. Tujuan pembelajaran dalam fieldtrip kali ini ialah anak-anak diajak mengenal proses berbelanja di pusat perbelanjaan, mulai dari memilih barang yang mereka butuhkan dan makanan yang mereka suka. Mereka juga diajak untuk bisa menahan keinginan yang terlalu besar terhadap benda atau makanan yang disuka mengingat uang yang mereka bawa tidak terlalu banyak, jadi barang yang dibeli harus sesuai dengan uang yang dibawa. Lalu anak-anak juga diajak belajar bertraksaksi dikasir dengan membayar barang yang sudah mereka ambil. Sikap yang diangkat disini adalah agar anak-anak memiliki perilaku yang mencerminkan sikap sabar menunggu giliran dan juga memiliki sikap sopan santun kepada orang lain dengan mengucapkan terimakasih atas bantuan dan pelayan yang telah diterima. *Lily Selviana
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment