Article Detail

MELATIH MOTORIK HALUS ANAK

Dalam membantu mengembangkan motorik halus pada anak banyak cara digunakan, misalnya dengan kegiatan meronce. Seperti pada hari Rabu, 29 November 2017 anak kelompok A2 melakukan kegiatan meronce. Anak-anak dengan penuh semangat dan dengan asyik meronce manik-manik satu per satu sampai selesai. Setelah menyelesaikan meronce anak-anak menggantungkan hasil karyanya pada papan hasil karya.

Dalam kegiatan ini banyak hal diajarkan seperti: kesabaran, daya juang, ketekunan, dan ketelitian. Kegiatan meronce juga mempunyai manfaat: Sebagai stimulan otot anak dalam tahapan perkembangan menulis, Sebagai stimulan kemampuan membaca anak, Sebagai pengasah kemampuan kognitif anak, Sebagai latihan anak dalam berkonsentrasi, Sebagai ajang latihan anak dalam memahami keindahan dan memberikan kepuasan tertentu dalam berkarya, Sebagai sarana melatih daya imajinasi anak. *tarimaningsih

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment