Article Detail
Membaca sejak dini
Buku cerita bergambar memang sangat menarik untuk anak. Seperti yang terlihat pada gambar, anak-anak terlihat begitu antusias melihat gambar-gambar yang ada pada buku cerita bergambar yang dipilih oleh mereka sendiri dan apabila sudah membuka semua buku miliknya, mereka meminta temannya untuk bertukaran buku cerita. Ada pula yang menunjukan gambar miliknya kepada temannya dan bercerita dengan cara bercerita mereka sendiri. Sungguh menyenangkan memang tetapi sayangnya kegiatan ini hanya dilakukan sekali dalam seminggu karena harus berbagi waktu dengan kelas yang lain..hehe
Ya.. ini adalah salah satu kegiatan rutin TK Sint Carolus Bengkulu setiap minggunya yang telah terjadwal dari kelas Play Group, TK Kecil dan TK Besar. Kegiatan ini dilakukan di jam belajar anak atau di pagi hari. Sejak dini, anak-anak diperkenalkan dengan buku cerita bergambar yang bertujuan untuk menanamkan rasa cinta terhadap buku cerita khususnya buku cerita bergambar yang mana dapat membantu anak untuk mengeksplor imajinasinya terhadap gambar yang mereka lihat. Juga memperkenalkan perpustakaan yang terdapat di sekolah sehingga anak-anak tidak harus membeli buku untuk dapat melihat buku cerita bergambar karena sekolah menyediakan fasilitas seperti perpustakaan untuk anak-anak melihat buku cerita bergambar. Tidak hanya melihat buku-buku tetapi anak-anak juga mendengarkan cerita dari buku cerita bergambar yang dibacakan oleh gurunya dan mereka juga dengan penuh keseriusan untuk menyimak dan tak jarang mereka memberikan banyak pertanyaan tentang cerita yang sedang dibacakan dan tak jarang juga mengundang tawa guru dan anak-anak yang lain..hihi
Semoga dengan adanya kegiatan ini, menjadi bekal untuk anak mencintai buku cerita dan gemar membaca buku cerita di masa yang akan datang. (Selly)
-
there are no comments yet