Article Detail
Mengenal dan belajar bahasa Mandarin
Sekolah Tarakanita mendukung dan menerapkan pembelajaran berbahasa asing, yang terutama adalah bahasa inggris. Namun selain itu Salah satu kegiatan extrakurikuler yang ada di TK Sint Carolus adalah bahasa Mandarin. Belajar berbahasa mandarin ternyata mudah, ada banyak metode yang bisa mendukung anak agar mudah berbahasa mandarin yakni dengan permainan, mewarnai gambar, menyusun huruf/kata, dan menyanyi.
Ektrakurikuler bahasa mandarin cukup digemari oleh siswa-siswi TK Sint Carolus, dari berbagai macam suku baik batak, jawa, juga ingin mengenal dan mempelajari bahasa mandarin. Bagi siswa-siswi yang telah terbiasa dengan bahasa mandarin mereka akan lebih mengerti dalam berkomunikasi dengan keluarga, sementara itu bagi yang baru mengenal dalam bahasa mandarin merupakan dasar untuk mempelajari bahasa mandarin khususnya pada tingkat sekolah dasar nantinya.
By : ch. Jumiyati
-
there are no comments yet