Article Detail

Menjadi siswa-siswi yang Cinta Lingkungan

Cuaca pagi hari dengan hangatnya sinar mentari  dan udara yg bersih tentu menyehatkan bagi tubuh manusia. Provinsi Bengkulu yang dekat dengan pantai Panjang mempunyai banyak potensi wisata.  Dengan tema lingkungan hidup, Siswa-siswi TK Sint Carolus di ajak untuk rekreasi ke salah satu tempat wisata terdekat yaitu ke Taman Pantai Berkas. Jarak taman wisata ini kurang lebih 300 meter dari  sekolah.

Tiba di taman wisata ini siswa-siswi diperkenalkan pada bagian-bagian dari tempat wisata antara lain pepohonan, alat olahraga, rambu rambu, dan tempat sampah. Siswa-siswi juga diajak untuk turut serta menjaga keasrian, kebersihan, dan kesejukan tempat wisata antara lain dengan tidak membuang sampah di sembarang tempat dan ikut memelihara wahana yang ada di tempat rekreasi agar dapat digunakan oleh banyak orang.

Siswa-siswi juga diajak untuk mewarnai gambar di taman wisata. Mewarnai gambar di alam terbuka tentu memberi kesan tersendiri bagi siswa-siswi. Setelah selesai mewarnai siswa-siswi lalu diajak untuk berkeliling tempat wisata. Tempat wisata ini baru di bangun beberapa bulan yang lalu sehingga wahana yang tersedia juga masih baru. Setelah berkeliling bersama wali kelas masing-masing siswa-siswi makan bersama. Tidak lupa mereka mencuci tangan sebelum dan sesudah makan dan tidak membuang sampah bekas pembungkus makanan di sembarang tempat. Siswa-siswi pulang dengan perasaan gembira setelah makan dan siap untuk belajar di kelas esok hari.
*cicilia rini 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment