Article Detail
PERTEMUAN ORANGTUA MURID DIAWAL TAHUN PELAJARAN 2017/2018
Mengawali tahun pelajaran 2017-2018, TK Sint Carolus Bengkulu mengundang orangtua murid dalam pertemuan awal tahun pelajaran. Pertemuan dilaksanakan pada pada hari Jumat, 4 Agustus 2017 di Aula SD Sint Carolus dan dimulai pada pukul 07.30 hingga pukul 10.00 Wib.
Setelah di awali doa pembukaan, Sr. Astrid Tulus, CB selaku kepala sekolah TK Sint Carolus mensosialisasikan visi dan misi Pendidikan Tarakanita melalui buku Pendidikan Karakter Tarakanita (PKT) dan Peraturan tentang gratifikasi. Sosialisasi selanjutnya disampaikan oleh Ibu Cicilia Rini Handayani untuk bidang kurikulum. Sementara untuk bidang kesiswaan disampaikan oleh ibu Indarwati. TK Sint Carolus juga memberi kemudahan dalam pembayaran uang sekolah oleh orang tua murid yaitu melalui pemberian nomor virtual account bagi seluruh siswa. Dengan demikian orang tua murid dapat melakukan pembayaran di ATM terdekat tanpa perlu membayar tunai di sekolah.
Pertemuan orangtua murid ini adalah salah satu bentuk kerjasama yang baik antara sekolah dengan orangtua. Kerjasama penting dilakukan agar terjadi proses yang berkesinambungan dalam menstimulasi perkembangan anak, di samping itu dapat juga menyadarkan orangtua bahwa mereka mempunyai peran dan tanggungjawab pada proses belajar anak. Kegiatan ini juga akan memberikan dampak positif bagi orangtua dengan memperoleh tambahan pengetahuan tentang visi misi sekolah, kurikulum yang digunakan, program kegiatan sekolah, 4 Standar Pendidikan Tarakanita, peraturan dan program kegiatan sekolah, dan lain-lain. Acara pertemuan orangtua murid sudah berjalan dengan lancar.
( Oleh : Ibu Cicilia Rini Handayani ).
-
there are no comments yet