Article Detail
Warna-warni MOPDB KB-TK Sint Carolus Tahun Pelajaran 2017-2018
Pagi yang cerah menambah keceriaan anak-anak untuk kembali ke sekolah, tawa canda mewarnai keceriaan anak-anak di hari pertama masuk sekolah. Rangkaian kegiatan MOPDB diawali dengan upacara di halaman sekolah KB-TK Sint Carolus. Pada hari pertama masuk dalam upacara diisi dengan acara perkenalan bagi semua guru dan karyawan di TK Sint Carolus. Kemudian dilanjutkan dengan pengenalan lingkungan sekolah.
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan, kegiatan MOPDB Tahun Pembelajaran 2017-2018 dapat berjalan dengan baik dan lancar. Hari kedua MOPDB cuaca di kota Bengkulu kurang mendukung, karena sejak pagi hari diguyur hujan sangat deras. Namun hal ini tidak menyurutkan semangat anak-anak untuk datang kesekolah. Kegiatan hari kedua diisi dengan Happy Fun Day, Dance bersama ibu Marselli dan ibu Tari. Meskipun masih ada beberapa anak yang masih menangis karena belum mau berpisah dengan orangtuanya, namun dengan diajaknya anak-anak untuk Goyang Chiken Dance, anak yang semula menangis mereka terdiam dan ikut bergoyang bersama. Selain diisi dengan kegiatan dance anak-anak juga dikenalkan tentang Tata tertib sekolah.
Hari ke tiga anak-anak dikenalkan dengan visi misi lembaga secara sederhana, tak lupa juga anak-anak diajak untuk mengenal siapa itu Bunda Elisabeth dan Santo Carolus Borromeus bagi sekolah Tarakanita. Setelah anak-anak diajak untuk mendengar cerita secara singkat, anak-anak diajak untuk mewarnai gambar Logo Tarakanita. Sebelumnya anak –anak juga diberi penjelasan tentang arti Logo Tarakanita secara sederhana.
Setelah kegiatan mewarna selesai anak-anak dibagikan stiker bergambar bunda Elisabeth dan stiker Santo Carolus Borromeus. Kegiatan MOPDB diakhiri dengan kegiatan cinta lingkungan dengan cara anak-anak untuk membawa tanaman hias dan tanaman obat. Hal ini bertujuan agar anak dapat mencintai alam ciptaan Tuhan. Setiap pagi anak-anak sebelum masuk kelas diajak untuk menyiram bunga yang mereka bawa dari rumah.
#MM
-
there are no comments yet