Article Detail

Kreasi Payung Sebelum Hujan

Tema pembelajaran minggu ke-11 adalah “Alam Semesta” yaitu tentang “Hujan dan Pelangi”, dalam pembelajaran minggu ini anak-anak  TK Sint Carolus diajak untuk membuat kreasi sedia payung sebelum hujan, yaitu anak-anak melipat bentuk payung dengan menggunakan kertas origami, ditempel di lembar kerja.


Tujuan pembelajarannya untuk melatih motorik halus anak saat melipat, menempel dan mewarnai gambar dalam lembar kerja, selain itu melatih anak untuk melakukan pembiasaan selalu siap payung sebelum hujan. Anak- anak senang sekali melakukan kegiatan ini. Mereka harus berusaha untuk melipat bentuk payungnya dengan ukuran yang sama dan rapi. Hal ini salah satu bentuk pembiasaan yang harus terus anak-anak lakukan yaitu selalu berusaha, berjuang agar dapat melipat bentuk payung dengan benar, sesuai dengan nilai ketarakanitaan yaitu “ Conviction”. Terus semangat anak-anak Tk Sint Carolus, jangan menyerah !

- Ibu Cicilia Rini Handayani -

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment