Article Detail

Melipat Membentuk Kapal

Siapa yang pernah naik kapal?? Siapa yang pernah melihat kapal?


Pasti anak-anak sering ya melihat kapal, tapi belum tentu pernah naik kapal.

Kapal adalah salah satu alat transportasi laut, kapal ada berbagai macam. Misalnya, kapal ferry, kapal layar,  dan masih banyak lagi.

Di kota Bengkulu khususnya di pantai, kita sering melihat kapal layar, yaitu kapal yang sering digunakan oleh para nelayan untuk mencari ikan.

Kali ini anak-anak play group membuat bentuk kapal dari kertas origami dan menempelnya pada buku. Bentuk kapal apa ya yang dibuat oleh anak- anak play group? Nah anak-anak play group membuat bentuk kapal layar dari kertas origami, bentuk kapal layar ini ada 3 lipatan loh,,wah mudah dan sederhana sekali ya..

Melipat bisa melatih motorik anak-anak agar anak-anak semakin rajin menggunakan tangan kanan dan kiri mereka.

Setelah melipat bentuk kapal , anak-anak- menempel bentuk kapal tersebut di buku. Mereka menempel dengan penuh hati-hati agar bentuk nya tetap rapi.

Anak-anak Play Group melipat bentuk kapal dengan origami yang tentunya mereka memilih warna kesukaan mereka masing-masing. Maklum masih anak-anak ya hehe….


Itulah kegiatan anak-anak play group ketika melipat bentuk kapal, mereka sangat asik dan sangat semngat dalam melakukan kegiatan melipat, meskipun masih dalam pembelajatan jarak jauh.

-Ibu Agatha-

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment