Article Detail

Permen Pelangi

Pada tema alam semesta, subtema : gejala alam, subsubtema : pelangi, anak-anak Play Group TK Sint Carolus Bengkulu melakukan percobaan permen pelangi.


Apa itu pelangi? Pelangi adalah suatu gejala alam yang terjadi akibat pembiasan air, biasanya pelangi muncul ketika ada hujan dan hujan tersebut berhenti lalu bersinarlah matahari. Kita jarang sekali, menemukan pelangi. Anak-anak pasti suka sekali melihat pelangi ciptaan Tuhan yang indah ini. Ibu Tata mengajak anak-anak untuk membuat pelangi buatan dari permen.

Nah kita lihat yuk percobaan “permen pelangi” anak-anak Play group TK sint carolus Bengkulu! Alat dan bahan untuk melakukan percobaan permen pelangi adalah :

  • permen warna warni
  • 1 buah piring
  • segelas air

Cara melakukan percobaan nya yaitu, susun permen warna warni di atas piring, lalu beri air secukupnya, tunggu beberapa menit, maka permen tersebut akan meleleh membentuk seperti warna-warni pelangi.Betapa senangnya anak-anak ketika warna-warna pelangi tersebut muncul, terlihat dari senyum lebar mereka yang terlihat.wahh ternyata pelangi bisa di lihat dengan melakukan percobaan ya. Meskipun anak-anak melakukan percobaan nya di rumah ,anak-anak tetap senang dan antusias  dalam melakukan percobaan tersebut.


-Ibu Agatha Rully-

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment