news
PBR ? Apa itu PBR?
PBR adalah singkatan dari Pembelajaran Berbasis Riset. Pada umumnya PBR hanya diajarkan pada anak-anak jenjang SD pada kelas atas, SMP, atau SMA. Namun, sekolah Tarakanita memilih PBR sebagai bagian dari Pendidikan Karakter Tarakanita, yang berorientasi dalam mengembangkan nilai Competence, Creativity, dan Conviction. Sehingga PBR juga diajarkan pada semua jenjang, termasuk TK.
COVID-19 datang menguji kemampuan negara di dunia. Banyak pelajaran berharga yang dapat dipetik dari pandemi ini, salah satunya sektor pendidikan. Pendidikan juga mendapat imbasnya sehingga dilaksanakannya PJJ (Pendidikan Jarak Jauh) se-Indonesia.
Sekolah Tarakanita di seluruh Indonesia memiliki salah ciri khas yang berawal dari semangat spiritualitas Carolus Borromeus yaitu adanya PKT (Pendidikan Karakter Tarakanita). Nilai ke-Tarakanita-an yang diangkat adalah Cc5 plus. Nah kira-kira apa saja sih nilai yang menjadi bagian dalam Cc5 plus? Cc5 plus terdiri dari Compassion, Celebration, Competence, Conviction, Creativity, Community, Plus KPKC, Plus Disiplin dan Jujur. Seluruh peserta didik di sekolah Tarakanita mendapatkan PKT tanpa terkecuali anak-anak TK juga mendapatkan nilai PKT namun secara lebih sederhana.